top of page

5 PERLENGKAPAN YANG WAJIB DIBAWA SAAT MELAHIRKAN!

Updated: Apr 6, 2021

Perlengkapan Ibu - Ibu Hamil, Simak Yuk!

Melahirkan, hamil, bayi, daster
Ibu yang sedang hamil

Setelah 9 bulan mengandung, saat mau melahirkan merupakan waktu yang paling membuat jantung dag dig dug ser ya, bun. Gimana tidak dag dig dug ser saat melahirkan tersebut kita harus siap mental maupun siap fisik secara khusus karena melahirkan merupakan sesuatu yang berhubungan dengan nyawa seseorang. Apalagi, melahirkan bisa terjadi kapan saja sejak minggu ke 37 di akhir masa kehamilan.

Anak lelaki, lelaki, ayah, bapak, papah, hamil, melihat, bahagia, fashion
Ayah dan anak yang sedang melihat ibunya hamil

Selain persiapan mental dan fisik secara khusus, ibu juga harus mempersiapkan perlengkapan yang harus dibawa saat pesalinan nanti. Perlengkapanan saat melahirkan disarankan untuk dibawa waktu empat hingga enam minggu sebelum hari perkiraan melahirkan bu ibu. Disarankan untuk menyiapkan perlengkapan jauh hari sebelum melahirkan untuk menghindari kepanikan saat tiba – tiba ibu ibu mau melahirkan, jadi lebih tenang kalau sudah mempersiapkannya dari jauh – jauh hari.

Kira – kira perlengkapan apa saja yang perlu untuk ibu ibu saat melahirkan nanti? ada beberapa keperluan setelah melahirkan juga bunda. Disini bakal dikasih tau nih perlengkapan apa saja yang penting dan harus dibawa saat ibu – ibu mau melahirkan, simak yukkk!


  1. Membawa Daster

Ibu hamil, sedang hamil, memakai daster, bahagia, nyaman, fashion
Ibu hamil memakai daster

Membawa daster sangatlah penting untuk proses setelah persalinan karena biasanya ibu ibu setelah melahirkan lebih enak memakai pakaian yang besar, jadi lebih nyaman saat tidur dan menyusui si bayi. Daster ini merupakan pakaian yang gampang untuk dicari, atau mungkin ibu – ibu sudah punya daster yang biasa dipakai di rumah. Nah daster yang sudah biasa dipakai di rumah pun tidak apa – apa untuk dibawa, agar menghemat biaya ya bunda.


2. Memakai Bra Breast Pump

Bra, ibu melahirkan, fashion, style, bermanfaat
Bra breast pump untuk ibu melahirkan

Kalau yang satu ini penting banget buat ibu – ibu yang anaknya sudah lebih dari satu bulan, apalagi kalau misal ibu – ibu sedang diluar. Kalau memakai bra breast ini lebih gampang untuk menyusui si kecil bunda. Apalagi asi itu penting sekali untuk bayi kita ya bunda. Dan pembeliannya pun gampang tidak sulit banyak online shop yang sudah mulai menjualnya.


3. Memakai Gurita

Gurita, Gurita terbaik, melahirkan, ibu - ibu, bunda, ayah, terbaik, fashion
Gurita untuk ibu - ibu melahirkan

Gurita yang satu ini bukan gurita yang ada di laut ya bu ibuu, gurita ini merupakan salah satu alat yang sangat penting untuk ibu – ibu yang baru selesai lahiran. Cara pemakaian dari gurita ini juga cukup mudah ya ibu ibu, caranya hanya dengan diikatkan ke bagian perut. Gurita berfungsi untuk mengencangkan kembali perut yang telah melahirkan karena biasanya kalau sudah melahirkan perut ibu ibu akan jadi agak longgar gitu. Kalau melahirkan dengan cara Caesar lebih baik ibu – ibu menggunakan gurita setelah bekas jahitannya sudah kering


4. Membawa Bantal Kesayangan

Bantal, pillow, kesayangan, nyaman untuk ibu - ibu yang sedang hamil dan menyusui atau ibu - ibu yang habis lahiran
Bantal kesayangan

Membawa bantal kesayangan yang biasa dipakai di rumah ini juga penting banget loh bu ibu, karena biasanya kalau sebelum dan sesudah melahirkan suka susah gitu mencari posisi yang nyaman buat istirahat. Nahh bantal kesayangan bu ibu ini bisa dijadikan sebagai alas pas tiduran di kasur rumah sakit, jadi tidurnya biar lebih nyaman.


5. Membawa Minyak Angin

Minyak angin, tolak angin, wangi, bagus untuk ibu hamil yang tidak suka bau rumah sakit, fashion, style, kuning
Membawa minyak angin

Penting banget ibu ibu membawa minyak angin saat sebelum dan sesudah melahirkan, biasanyakan banyak ibu – ibu yang tidak terlalu suka dengan bau rumah sakit yang biasanya bau rumah sakit tuh kan bau obat gitu ya bu ibu, jadi membawa minyak angin ini penting banget buat ibu – ibu biar ibu – ibu ini tidak mual saat di rumah sakit. Biasanya kan beda ya mual karena memang bau dan mual karena hamil.


Nah jadi segitu barang – barang yang penting untuk dibawa ke Rumah Sakit, simple kan? Kalau bawa barang – barang itu sebelum melahirkan dan disiapkannya dari jauh jauh hari, dijamin deh pasti gak akan ribet dan panik saat ibu – ibu air ketubannya udah pecah!





Referensi :

15 views0 comments

Recent Posts

See All
bottom of page